• Pengalihan Bahasa & Nilai Tukar
  • Pengaturan Preferensi
    Warna Naik/Turun
    Waktu Mulai-Akhir Perubahan
Web3 Pertukaran
Blog Gate

Gerbang Anda ke berita dan wawasan tentang kripto

Gate.io Blog Apa Itu Iceberg Order & Bagaimana Investor Institusional Besar Menyikapinya?

Apa Itu Iceberg Order & Bagaimana Investor Institusional Besar Menyikapinya?

01 July 14:06


Terdapat dua kekuatan yang signifikan di setiap pasar:permintaan dan pasokan。Kekuatan pasar ini juga berlaku untuk pasar modal。Harga saham cenderung naik atau turun sebagai reaksi langsung terhadap tingkat permintaan dan pasokan yang ada di pasar。

Investor institusional besar yang pembelian satu kali-nya dapat menunjukkan perubahan pasar yang signifikan dengan angka mencoba menghindari distorsi kekuatan permintaan dan pasokan aktual di pasar saham dengan “menyembunyikan“ apa yang mereka beli dan jual dalam pesanan unit yang lebih kecil。Strategi ini relatif populer dan disebut dengan ”iceberg order“。

Artikel ini berusaha untuk mengungkap iceberg order dan bagaimana investor institusional besar mengeksekusinya。


Kata kunci:Iceberg order,limit order,Institusional Investor,market order,investasi。



Iceberg Order



Iceberg order,kadang-kadang dikenal sebagai pesanan cadangan,mengacu pada pesanan besar dan tunggal yang dipecah menjadi pesanan yang lebih kecil untuk dilakukan selama periode tertentu。Perincian ini biasanya diotomatisasi oleh program yang dibuat untuk tujuan ini。

Kata “iceberg“ berasal dari fakta bahwa setiap lot yang lebih kecil merupakan ”puncak gunung es“ sehubungan dengan keseluruhan jumlah pesanan yang harus diletakkan。Iceberg order atau pesanan iceberg menyembunyikan jumlah asli yang telah atau akan dipesan。


Pesanan ini utamanya digunakan oleh investor institusi besar
yang ingin membeli dan menjual sejumlah besar sekuritas tanpa mendistorsi pasar。Mereka menutupi ukuran pesanan dan mengurangi pergerakan harga di pasar,yang dapat diakibatkan oleh perubahan signifikan dalam permintaan dan pasokan saham。



Investor Instusional



Investor institusional dapat berupa perusahaan atau organisasi yang ingin menginvestasikan uang atas nama beberapa individu lain。Contoh yang banyak di dunia modern kita,seperti perusahaan asuransi,reksa dana,pensiun,dll。

Perusahaan-perusahaan ini cenderung membeli portofolio sekuritas dalam jumlah besar seperti saham,obligasi,atau lainnya - yang membuat mereka mendapat julukan tersebut。Ukuran besar dari pembelian mereka membuat mereka mendapat nama “paus dari Wall Street”。

Pada umuny,terdapat enam (6)jenis investor institusional。Mereka mencakup:

Dana abadi;

Reksa dana;

Pengelola investasi global;

Bank komersial;

Dana pensiun;dan

Perusahaan asuransi。

Investor canggih ini paduh terhadap undang-undang dbatasan yang lebih sedikit daripada investor rata-rata dikarenakan umumnya diasumsikan bahwa perusahaan institusional mencakup lebih banyak pengetahuan untuk melindungi dirinya terhadap kekuatan pasar。



Market order dan Limit order



Iceberg order dilakukan dengan menggunakan limit order。Ini sangat berbeda dari pesanan pasar biasa。


Limit order

Limit order adalah pesanan dimana harga maksimum yang dapat diterima untuk penjualan atau pembelian sekuritas ditetapkan sebelum pesanan pembelian。Disini,harga minimum yang dapat diterima selalu ditunjukkan pada pesanan penjualan。

Limit order memungkinkan investor untuk mendapatkan kendali atas pembelian dan penjualan perdagangan mereka。Dengan limit order:

1. Terdapat jaminan bahwa harga yang ditentukan tidak akan menyimpang terlalu jauh dari titik masuk atau keluar pasar dari perdagangan。Intinya,jika nilai keamanan tertentu berada di luar batas pesanan, maka transaksi tidak terjadi。

2. Dalam kasus saham bervolume rendah yang tidak terdaftar di bursa utama,limit order adalah pilihan yang layak,dikarenakan kesulitan mungkin timbul saat mencoba menghitung harga sebenarnya dari sekuritas tersebut。

Namun,limit order memiliki kelemahan。Contohnya:

1. Dalam kasus dimana harga pasar aktual tidak pernah turun ke pedoman pesanan,transaksi semacam itu tidak akan pernah dieksekusi。

2. Dimungkinkan juga untuk memenuhi target harga yang diinginkan,tetapi pada saat harga diinginkan, likuiditas mungkin menurun,yang mengakibatkan sebagian pesanan terisi atau bahkan pesanannya kosong。


Market order

Market order,di sisi lain,menekankan kecepatan penyelesaian perdagangan di atas harga keamanan yang diperdagangkan。Merupakan pesanan yang lebih konvensional: broker mengumpulkan pesanan perdagangan untuk keamanan dan kemudian memproses keamanan tersebut pada harga pasar saat ini。

Patut dicatat bahwa meski lebih memungkinkan untuk market order dieksekusi,ini bukan berarti bahwa semua market order lolos。

Semua transaksi market order ditentukan berdasarkan ketersediaan saham preferen。Karena waktu eksekusi,likuiditas,dan faktor lain yang mempengaruhi saham,market order dapat berbeda-beda secara signifikan。

Fluktuasi pasar biasanya mengancam harga pesanan,terutama ketika pesanan terjadi antara waktu broker menerima pesanan dan waktu aktual pesanan dieksekusi。Efek fluktuasi pasar ini biasanya mempengaruhi pesanan besar,yang memakan waktu。Misalnya,market order yang ditempatkan setelah jam perdagangan akan diisi pada harga pasar pembukaan hari perdagangan berikutnya。

Market order dapat menggeser posisi pasar。



Mengapa Investor Institusional Besar Mengeksekusi Iceberg order?



Terdapat banyak alasan untuk iceberg order:
2. Salah satu alasan yang sah ialah menghindari panic buying di pasar。Membeli sekuritas dalam jumlah besar dalam jumlah yang tidak dapat disamarkan,jumlah yang lebih kecil menutupi tekanan jual yang mungkin ditimbulkan oleh pesanan tersebut。

2. Iceberg order juga mengurangi dampak biaya eksekusi。Biaya dampak adalah perbedaan antara harga aktual saat sekuritas diperdagangkan dibandingkan dengan harga sekuritas saat pemesanan dilakukan。

Selain itu,investor institusional mungkin bertujuan untuk membeli saham tersebut dengan harga serendah mungkin。Oleh karena itu,mereka akan menghindari membeli pesanan besar yang akan memberi sinyal kepada trader lain untuk meroketkan harga saham。

Research has even indicated bahwa individual trader juga menempatkan pesanan yang menyerupai iceberg order untuk meminimalkan efek pesanan semacam itu di pasar secara keseluruhan dan selanjutnya meningkatkan likuiditas di pasar。



Contoh Iceberg Order
.



Setelah menilai suatu perusahaan dan sahamnya di pasar modal,reksa dana bermaksud untuk membeli sekitar 300,000 lembar saham perusahaan tersebut。

Setiap hari,rata-rata volume perdagangan saham perusahaan ialah 50,000 lembar。Ini merupakan jumlah total saham perusahaan yang dibeli dan dijual setiap harinya。

Melihat skenario ini secara kritis,investor institusional (reksa dana)ini ingin membeli enam kali lipat dari total volume saham perusahaan yang dijual dan dibeli setiap harinya。Untuk penekanan,jumlah reksa dana yang ingin dibeli lebih dari jumlah saham yang dibeli dan saham yang dijual setiap hari。

Reksa dana dapat memutuskan untuk melakukan satu pesanan,membeli semua 300,000 saham sekaligus。Tetapi,ini akan membuat pasar menjadi hiruk-pikuk:

1. Trader lain akan memperhatikan pesanan di pasar saham dan menganggap reksa dana mengetahui informasi orang dalam yang akan menyebabkan kenaikan harga saham perusahaan di pasar。

2. Karena kenaikan harga tersebut,dalam pesanan berikutnya,harga per saham akan jauh lebih tinggi, dan investor institusional harus membeli unit yang lebih kecil dengan harga yang lebih besar。

Untuk menghindari hal ini,manajer reksa dana dapat memutuskan untuk memenuhi pesanan 300,000 saham dengan mencicil 6,000。

Setelah limit order 6,000 saham selesai,limit order berikutnya untuk membeli 6,000 saham terpicu。Siklus ini akan berlanjut selama 48 kali lagi,tersebar di banyak hari,minggu,dan bulan perdagangan hingga jumlah saham yang diinginkan terbeli。



Mengidentifikasi Iceberg Order



Untuk individual trader,dimungkinkan untuk mengidentifikasi iceberg order yang berasal dari pembuat pasar tunggal。Batas ini terus berulang selama perdagangan。Contohnya ,dalam kasus dimana investor institusi ingin membeli 1,000,000 saham dalam sepuluh pesanan masing-masing 100,000 saham,trader harus mengamati pola dan tren saham tersebut untuk menemukan bahwa pesanan tersebut dipenuhi。

Bagi yang ingin memanfaatkan tren seperti itu,mereka mulai membeli saham yang hanya lebih tinggi dari level rata-rata,dengan pemahaman bahwa iceberg order berdasarkan limit order menciptakan dukungan kuat untuk perdagangan semacam itu。Mengidentifikasi Iceberg order menciptakan peluang bagi trader untuk mendapatkan keuntungan。



Kesimpulan



Iceberg order menyediakan rute transaksi yang terstruktur,dan mulus,dimana perubahan substansial di pasar dihindari,dan kekuatan permintaan dan penawaran tidak terdistorsi。Ini merupakan metode yang digunakan investor institusi besar untuk menghindari pemicu Panic buying di pasar,karena pada akhirnya tidak akan mendukung pekerjaan mereka dengan dana klien dalam jangka panjang。Hal ini dilakukan dengan limit order dan menjaga kondisi pasar yang menopang limit order。



Penulis:Gate.io Pengamat:M. Olatunji Penerjemah:Tasya A.

Disclaimer:

* Artikel ini hanya mewakili pandangan pengamat dan bukan merupakan saran investasi。

* Gate.io memiliki semua hak atas artikel ini。Memposting ulang artikel akan diizinkan asalkan diberikan izin oleh Gate.io。Dalam semua kasus lain, tindakan hukum akan diambil karena pelanggaran hak cipta。

BTC/USDT + 2.75%
ETH/USDT + 2.30%
GT/USDT + 1.21%
Buka Kotak Keberuntungan Anda dan Dapatkan Hadiah $6666
Daftar Sekarang
Klaim 20 Poin sekarang
Eksklusif Pengguna Baru: selesaikan 2 langkah untuk segera mengklaim Poin!

🔑 Daftarkan akun di Gate.io

👨‍💼 Selesaikan KYC dalam waktu 24 jam

🎁 Klaim Poin Hadiah

Klaim sekarang
bahasa dan wilayah
Nilai Tukar
Buka Gate.TR?
Gate.TR sedang online sekarang.
Anda dapat mengklik dan buka Gate.TR atau tetap di Gate.io.